Nani Wijaya meninggal dunia pada hari ini, Kamis (16/3) pukul 03.28 WIB. Sang mendiang mengembuskan napas terakhir di RS Fatmawati.
Beberapa hari lalu, Nani Wijaya diketahui dilarikan ke rumah sakit dan dirawat di ICU. Artis senior tersebut dirawat setelah mengalami sesak napas.
“Tadi pagi tepatnya jam setengah tiga pagi ibu saya, Nani Wijaya, dilarikan ke Rumah Sakit Fatmawati karena gejala sesak napas. Beliau seperti tidak bisa mengeluarkan slem dari paru-paru sehingga sulit untuk bernapas, karena semakin sesak napas kami sepakat keluarga kami membawa ke RS,” kata Nina Kartika saat ditemui di RS Fatmawati belum lama ini.
Kemudian, Nazarudin Lubis selalu anak asuh Nani Wijaya menyebut sang ibunda memang mengalami komplikasi sebelumnya. Ia memohon doa agar sang ibunda dapat segera pulih dari sakitnya.
“Sudah komplikasi juga. Kami memohon kepada khalayak ramai, mohon doanya kepada ibunda kami,” ucap Nazarudin Lubis.
Sebelumnya, Nani Wijaya diketahui memiliki riwayat sakit darah tinggi dan stroke. Karena stroke, Nani Wijaya tak bisa menggerakkan tangan kirinya. Penyakit stroke yang diidapnya juga menyerang kaki kirinya.
Hal ini membuat Nani Wijaya lebih banyak berbaring selama sakit. Sehingga, ia mengalami luka pada tulang ekor dan memicu infeksi serta komplikasi ke ginjal.
Menurut sang putri, Cahya Kamila, Nani Wijaya juga disebut mengalami demensia atau penurunan daya ingat. Hal ini membuatnya bersikap seperti anak kecil, bahkan lupa dengan anak-anaknya.
» selengkapnya di detikHot
©2022 Hanupis