Liputan6.com, Jakarta – Film Jailangkung Sandekala mulai tayang hari ini Kamis (22/9/2022) serentak di bioskop Tanah Air.
Film yang disutradarai oleh Kimo Stamboel ini mengambil lokasi syuting di Kulon Progo, Yogyakarta tepatnya di sekitaran Waduk Sermo.
Film yang berdurasi 92 menit ini mengangkat 2 mitos di Indonesia, yakni Jailangkung dan Sandekala. Pasalnya, mitos Sandekala dipercaya sebagai sosok makhluk halus yang biasanya muncul saat matahari terbenam. Tak heran jika mitos ini diangkat sebagai topik utama dalam film Jailangkung Sandekala.
Secara garis besar, film yang bergenre horor ini menceritakan tentang kisah kehidupan keluarga yang diteror saat sedang liburan ke luar kota.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Film ini berkisah tentang teror misterius yang menghantui keluarga Adrian (Dwi Sasono) dan istrinya Sandra (Titi Kamal) beserta dua anak mereka, yaitu Niki (Syifa Hadju) dan Kinan (Muzakki Ramdhan) yang tengah berlibur ke luar kota.
Sesampainya di danau yang merupakan destinasi wisata yang ingin mereka kunjungi, Kinan tiba-tiba menghilang tanpa jejak saat matahari terbenam. Panik melanda keluarga kecil tersebut karena sama sekali tidak menemukan jejak. Sampai akhirnya, mereka menemukan boneka jailangkung di tengah proses pencarian Kinan.
Bagaimana kisah keluarga kecil itu selanjutnya? Saksikan hanya di bioskop terdekat Anda mulai hari ini Kamis, 22 September 2022.
» selengkapnya di Liputan6.com
©2022 Hanupis