Raphinha sempat didekati beberapa klub top Eropa sebelum akhirnya memilih Barcelona. Ada peran Neymar di balik kepindahan Raphinha.
Raphinha naik namanya sejak memperkuat Leeds United sedari 2020. Pemain asal Brasil itu bikin 17 gol dan 12 assist dari 67 penampilan di seluruh kompetisi.
Performa itulah yang membuat Raphinha didekati banyak klub, baik dari Inggris maupun luar Inggris. Raphinha sejatinya lebih dekat dengan Chelsea dan Arsenal musim panas kemarin.
Dua klub Inggris itu siap membayar mahal untuk Raphinha. Namun, Raphinha malah memilih gabung dengan Barcelona yang lagi krisis keuangan dengan banderol 56 juta paun.
Raphinha sempat terganjal proses registrasi pemain sebelum akhirnya resmi jadi penggawa Barcelona. Sejauh ini Raphinha sudah main lima kali dengan sumbangan satu gol dan satu assist.
Jika ada satu pemain yang berperan besar membuat Raphinha berseragam biru-merah, dia adalah Neymar. Sebagai mantan pemain Los Cules, Neymar banyak memberikan masukan kepada Raphinha yang merupakan kompatriotnya di Timnas Brasil.
“Saya bicara dengan Neymar terkait kepindahan ini dan dia bilang kepada saya, jika saya tidak akan menyesal jika gabung Barcelona dan dia benar,” ujar Raphinha seperti dikutip Daily Mail.
» selengkapnya di detikSport
©2022 Hanupis