FAJAR.CO.ID — Nama aktor papan atas asal Korea Selatan Song Jong Ki memang selalu menjadi perbicangan. Baru-baru ini warganet mulai membandingkan ending drama terdahulu Song Jong Ki yakni Vincenzo dengan drama yang baru saja tamat Big Mouth.
Baru-baru ini juga Song Jong Ki hadir sebagai cameo atau pemeran pembantu dalam drama Netflix dan TVN Little Women. Disebut-sebut kehadiran Song Jong Ki dalam drama tersebut membuat rating episode 2 Little Women meningkat.
Song Jong Ki lahir di Secheon-dong, Daejeon, Korea Selatan pada 19 September 1985. Ia telah memulai karir keaktorannya sejak tahun 2008.
Namanya kemudian semakin terkenal setelah membintangi drama bersejarah Sungkyunkwan Scandal (2010). Ia juga menjadi cast tetap di awal penayangan variety show Running Man di tahun yang sama.
Song Jong Ki pada awalnya adalah seorang atlet Skating mewakili daerah Daejeon. Namun, karirnya berhenti ketika ia mengalami cidera pada saat duduk di bangku sekolah menengah.
Ia berhasil diterima di salah-satu perguruan tinggi bergensi di Korea Selatan yakni Universitas Sungkyunkwan dan lulus tahun 2012 lalu.
Namanya kian dikenal setelah membintangi drama Descendants of the Sun (DOTS) bersama Song Hye Kyo yang membuat keduanya terjebak cinta lokasi dan memutuskan untuk menikah.
Pernikahan keduanya 2017 lalu sempat trending karena dinobatkan sebagai hari patah hati internasional. Namun, sayang pernikahan keduanya hanya bertahan selama dua tahun dan memutuskan untuk berpisah tahun 2019 lalu.
» selengkapnya di FAJAR
©2022 Hanupis