Bola.com, Turin – Juventus akan bersua Salernitana pada laga pekan keenam Serie A di Allianz Stadium, Senin (12/9/2022) dini hari WIB. Juve yang bertindak sebagai tuan rumah, bertekad untuk kembali meraih kemenangan.
I Bianconeri melalui dua laga terakhirnya tanpa kemenangan. Pada pekan lalu, satu gol Arkadiusz Milik hanya memberi Juventus hasil imbang 1-1 di kandang Fiorentina.
Setelah itu, pada laga pertamanya di Liga Champions tengah pekan kemarin, Juventus mencetak satu gol ke gawang PSG melalui aksi Weston McKennie. Sayangnya, Juve tetap kalah 1-2 dari Les Parisiens.
Juventus belum terkalahkan di Serie A musim ini. Namun, absennya sejumlah pemain kreatif dan ofensif mereka, seperti Federico Chiesa, Paul Pogba, hingga Angel Di Maria, membuat performa tim besutan Massimiliano Allegri itu masih jauh dari kata impresif.
Meski begitu, Juventus dinilai tetap punya peluang bagus untuk mengamankan tiga poin saat meladeni Salernitana di Turin. Sebab, Salernitana baru mampu meraih satu kemenangan di Serie A musim ini.
Berita video highlights Liga Italia (Serie A) 2021/2022, Salernitana vs Juventus, di mana ada momen Paulo Dybala terpeleset saat ambil penalti, Rabu (1/12/2021) dinihari WIB.
Juventus (3-5-2): Perin; Gatti, Bonucci, Rugani; De Sciglio, McKennie, Locatelli, Rabiot, Kostic; Vlahovic, Milik.
Info skuad: Chiesa (cedera), Kaio Jorge (cedera), Pogba (cedera), Ake (cedera), Szczesny (meragukan), Rabiot (meragukan), Di Maria (meragukan).
» selengkapnya di Bola.com
©2022 Hanupis