Borneo FC Vs Persita Tangerang siap berhadapan di partai Liga 1 2022. Simak informasi link live streaming-nya di akhir artikel ini.
Laga kedua tim tersebut akan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (9/9/2022) petang WIB, dengan waktu kick-off pukul 18.15 WIB.
Borneo FC akan menantang Persita Tangerang dalam laga kesembilannya di Liga 1 musim ini. Skuad Pesut Etam gagal melanjutkan rekor tak terkalahkan dari lima laga terakhirnya saat harus takluk pada pekan sebelumnya oleh Persikabo 1973 dengan skor tipis 2-3, hari Sabtu (3/9).
Kekalahan dari Persikabo 1973 tentu menjadi kerugian bagi Stefano Lilipaly Cs yang kini berada di posisi kedua, berjarak 4 angka dari pemuncak klasemen yakni Madura United dengan koleksi 22 poin.
Meski demikian, Borneo FC mempunyai modal bagus kala bermain di kandang sendiri. Dari lima kali berlaga, mereka dapat menyapu bersih semuanya dengan kemenangan. Selain itu, skuad besutan Milomir Seslija berhasil membukukan 14 gol dan hanya kebobolan 3 kali. Hal tersebut Milo percaya diri dengan materi pemainnya meski tak akan tampil dengan skuad terbaiknya. Sebab Javlon Guseynov masih absen karena sanksi larangan bermain.
“Ini bukan sekadar laga biasa. Kami harus bangkit dengan meraih kemenangan di kandang,” kata Milo, yang dikutip dari situs resmi Liga 1, Jumat (9/9/2022).
“Kami tetap akan tampil maksimal. Absennya beberapa pemain tidak menjadi masalah. Beberapa alternatif strategi sudah dipersiapkan untuk mendapat kemenangan,” tambahnya.
Tak hanya Borneo, Persita Tangerang juga baru merasakan kekalahan lewat skor 0-1 pada pekan sebelumnya dari Madura United, hari Jumat (2/9). Mengaca ke performa Pendekar Cisadane di Liga 1 musim ini tidaklah terlalu buruk, mereka masih ada di posisi tengah papan klasemen. Tepatnya pada posisi ke-6 dengan koleksi 15 poin dari 8 kali berlaga. Menyusul hasil 5 kemenangan dan tiga kalah.
» selengkapnya di detikSport
©2022 Hanupis